Medan, StartNews – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Sumatera Utara (Sumut) menggelar beragam kegiatan sosial dan keagamaan untuk memperingati HUT ke-22 lembaga ini. Kegiatan yang digelar, di antaranya khataman Al Quran bersama pimpinan dan Da’i Baznas, Persatuan Tuna Netra Indonesia (Pertuni) Sumut, serta pondok pesantren.
Ketua Baznas Sumut Mohammad Hatta menyampaikan hal itu pada acara Tasyakuran dan Santunan Peringatan HUT ke-22 Baznas Provinsi Sumut tahun 2023 di Aula Gedung Baznas Sumut, Jalan RS Haji Medan Estate, Selasa (17/1/2023).
Selain itu, Hatta mengatakan Baznas Sumut juga menggelar khitanan massal sebanyak 300 orang di Rumah Tahfiz Dakwah Mualaf, Desa Cintarakyat, Kabupaten Karo dan di Kota Gunungsitoli. Juga memberikan santunan kepada anak yatim dan dhuafa kepada hampir 100 orang di beberapa tempat. Dengan realisasi penghimpunan zakat infak sedekah tahun 2022 sebesar Rp18,1 miliar.
“Tentu membutuhkan kerja keras untuk menumbuhkan kepercayaan dari masyarakat sebagai lembaga pengelola zakat, infak, sedekah terpercaya. Kami bekerja dengan tiga doktrin utama, yakni aman syar’i, aman regulasi, dan aman NKRI,” sebut Hatta.
Hatta menjelaskan, aman syar’i yang dimaksud bahwa zakat adalah pranata agama Islam, sehingga pengelolaannya harus berdasarkan kepada nilai-nilai ke-Islaman. Kemudian, aman regulasi sebagai lembaga bentukan pemerintah non-struktural, maka harus bertanggungjawab kepada peraturan perundang-undangan.
“Ketiga yang tidak kalah penting adalah aman NKRI. Bahwa semua program yang kita lakukan ini untuk bersama-sama di dalam membangun NKRI yang maju, aman, dan sejahtera,” tuturnya.
Reporter: Rls