Medan, StartNews – Sebanyak 54 peserta berhasil lulus seleksi Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) tahun 2024 tahap II di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Provinsi Sumatera Utara (Sumut). Berikut ini daftar nama-nama peserta yang lolos seleksi.
Kepala Kanwil Kemenag Sumut H. Ahmad Qosbi mengatakan berdasarkan hasil CAT tahap II dan wawancara seleksi rekrutmen PPIH Kloter dan Arab Saudi tahun 1446 Hijiriah/2025 Masehi yang tertuang dalam Pengumuman Nomor: B-5041/Kw.02/4/HJ.02/12/2024 terdapat 50 petugas kloter dan 4 petugas nonkloter yang dinyatakan lolos.
Dia mengucapkan selamat kepada para peserta yang lulus seleksi dan menjadi petugas haji tahun depan. Dia berpesan kepada petugas yang lulus seleksi berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada jamaah haji.
“Jadilah petugas haji yang profesional dan amanah, menjalankan tugas dengan baik dan sungguh-sungguh serta mengutamakan pelayanan kepada jamaah haji di atas urusan pribadi,” kata Qosbi.
Dia menjelaskan, jumlah PPIH Kloter yang dinyatakan lulus ini mengacu pada jumlah Kloter Provinsi Sumatera Utara tahun 2025. Jika terjadi perubahan jumlah Kloter sesuai ketetapan Kemenag RI, kata dia, komposisi dan alokasi PPIH Kloter akan disesuaikan dengan nomor urut nilai tertinggi sebagaimana dalam lampiran yang telah diumumkan.
“Untuk tahapan selanjutnya, peserta yang dinyatakan lulus seleksi tahap II akan mengikuti bimbingan teknis (Bimtek) PPIH Kloter dan PPIH Arab Saudi tahun 2025,” pungkasnya.
Berikut nama-nama yang dinyatakan lulus seleksi tahap II:
KETUA KLOTER
- MARHANI
- SAHLAN HABIBI SIREGAR
- JAKA HENDRA NASUTION
- MUHAMMAD AMIN
- MUHAMMAD LUKMAN HAKIM HSB.MA
- ZULHAM
- ZULPAN
- AHMAD RIZKY SADLI RITONGA, S.H.
- IRWAN SIDEBANG
- MUHAMMAD RUSLAN
- ABAROR HASIBUAN
- AHMAD SYUKRI SITORUS
- MUHAMMAD FERY
- NAJAMUDDIN
- AINUL ASWAD
- DARUL AMAN
- EDI AGUSMAN
- SYAKHRIM HARAHAP
- RUDY BATU BARA
- ILHAM SYAH PUTRA
- BAIKUNI HARAHAP
- JUNAIDI
- NUR MUHAMMAD ANSHARI
- AGUSLAN
- REZA PAHLEVI
PEMBIMBING IBADAH KLOTER
- KHAIRY EL FUAD
- SOFYAN SIAGIAN
- KHAIRUL ARIF GIAWA
- AHMAD KHATIB ABDUL RABBY SIREGAR
- ILMAN MHD AKHYARUDDIN
- MUHAMMAD YAKUB PULUNGAN
- HASAN BASRI
- RAHMAT MUJAHID
- MUHAMAD YUSUF
- SYAMSIAH NST
- RACHMAT
- AHMAD KAMIL HARAHAP
- SYAIFUL AZHAR HASIBUAN
- SAPARUDDIN
- AHMAD SOFIAN
- WAHAB NASUTION
- ASHARI
- MAKMUR
- FACHRIZAL
- ASBIN PASARIBU
- SORI MONANG
- AL AHYU
- MUNAR TUA
- HASNIL AIDA
- ISMAIL
PPIH ARAB SAUDI PELAYANAN KONSUMSI
ERNAWATI
PPIH ARAB SAUDI PELAYANAN TRANSPORTASI
HASANUDDIN BATUBARA
PPIH ARAB SAUDI SISKOHAT
RAHMAD ABADI SIREGAR
PPIH BIMBINGAN IBADAH
TORANG RAMBE
Reporter: Rls