Panyabungan, StartNews – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mandailing Natal (Madina) melalu Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) akan membangun dua ruas jalan yang bersumber dari Dana Inpres tahun 2024 pada awal September 2024.
Infrastruktur jalan yang akan dibangun adalah ruas jalan Aek Godang-Tambangan sepanjang 4 kilometer yang menghubungkan Kecamatan Panyabungan dan Kecamatan Tambangan. Selain itu, ruas jalan Bukitmas-Kubangan Tompek sepanjang sepanjang 4 kilometer di Kecamatan Sinunukan.
“Pengerjaan pembangunan dua ruas jalan itu dimulai pada awal September 2024,” kata Kepala Dinas PUPR Madina Elpi Yanti Harahap, Jumat (30/8/2024)
Elpi menjelaskan alokasi anggaran pembangunan ruas jalan Aek Godang-Tambangan mencapai Rp20 miliar. “Jalan ini dibangun sepanjang 4 kilometer dengan lebar 10 meter lengkap dengan sarana pendukung seperti bahu jalan dan drainase,” kata Elpi.
Sedangkan alokasi anggaran pembangunan ruas jalan Bukit Mas-Kubangan Tompek mencapai Rp21 miliar. Jalan ini dibangun sepanjang 4 kilometer dengan lebar 10 meter lengkap dengan sarana pendukung lainnya.
Berdasarkan rencana awal, menurut dia, kedua ruas jalan tersebut akan dibangun masing-masing sepanjang 9 kilometer pada tahun 2024. Namun, pembangunannya mengalami rasionalisasi dan optimalisasi anggaran, karena terkendala waktu yang tersisa kurang lebih empat bulan lagi.
“Karena ada perubahan rencana, dua ruas jalan itu masing-masing dibangun sepanjang 4 kilometer untuk tahun 2024. Sisanya sepanjang 5 kilometer akan dilanjutkan hingga tuntas pada tahun depan,” katanya.
Reporter: Sir