Panyabungan, StartNews – Hamidi Asgori Lubis asal Kecamatan Kotanopan, Kabupaten Mandailing Natal (Madina), dipercaya mewakili Sumatera Utara (Sumut) pada pada ajang Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Tingkat Nasional ke-6 yang akan digelar di di Kalimantan Timur pada 16 September 2024.
Mendapat amanah mewakili Sumut, Asgori berharap doa dan dukungan masyarakat Kabupaten Madina agar bisa tampil maksimal pada ajang MTQ itu.
“Harapannya, semoga bisa tampil tenang, fokus, dan maksimal. Mohon doanya dari warga Sumatera Utara, khususnya masyarakat Kabupaten Mandailing Natal,” kata Asgori, seperti diberitakan hayuaranet.com yang dikutip pada Senin (29/7/2024).
Asgori akan mewakili Sumut pada MTQ Nasional setelah sebelumnya menjadi yang terbaik kategori Tafsir Bahasa Indonesia Putra MTQ Sumut yang berlangsung di Tapanuli Selatan, belum lama ini.
Pria kelahiran Singengu, Kotanopan, ini mengaku senang atas capaian itu. Prestasi di tingkat provinsi akan dijadikan motivasi untuk lebih giat lagi dalam membaguskan hapalan dan mendalami tafsir.
“Karena di level nasional yang dihadapi adalah peserta terbaik dari setiap provinsi seluruh Indonesia,” tuturnya.
Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat pada Setdakab Madina Bahruddin Juliadi membenarkan Asgori akan mewakili Sumut pada ajang MTQ Nasional. “Dia berhasil menjadi terbaik pertama MTQ provinsi yang berlangsung di Tapsel,” katanya, Senin (29/7/2024).
Selain Asgori, kata Bahruddin, ada beberapa anak lainnya yang berhasil menorehkan catatan manis pada MTQ ke-39 Sumut. Mereka adalah Nailan Rahma, juara terbaik dua kategori Tafsir Bahasa Inggris.
Kemudian, Ahmad Riski Haholongan (terbaik 3 Tahfiz 30 Juz), Laila Fitri Siregar (harapan pertama Bahasa Arab), dan Muhammad Fadlan Zainuddin Nasution (harapan ketiga Bahasa Arab).
“Tapi, yang berangkat untuk tingkat nasional dari Madina hanya ananda Asgori,” tuturnya.
Reporter: Roy Adam