Padangsidimpuan, StartNews – Wali Kota Padangsidimpuan H. Letnan Dalimunthe mengatakan Pilkada Padangsidimpuan 2024 dimenangkan oleh seluruh rakyat Kota Salak ini. Itu sebabnya, dia mengajak seluruh masyarakat terus berkolaborasi dalam membangun Kota Padangsidimpuan.
“Terima kasih kepada seluruh warga Kota Padangsidimpuan. Pelaksanaan Pilkada telah selesai dan pemenangnya adalah seluruh warga Padangsidimpuan. Maka kedepan, tidak ada lagi sekat dan perbedaan dalam membangun dan mewujudkan visi Padangsidimpuan MANTAP,” ujar Letnan.
Letnan menyampaikan hal itu pada Rapat Paripurna Penyampaian Pidato Sambutan Wali Kota Padangsidimpuan periode 2025-2030 di Gedung DPRD Kota Padangsidimpuan, Senin (3/3/2025).
“Kami tetap meminta dukungan serta masukan dari semua pihak. Mari kita berkolaborasi untuk membangun Padangsidimpuan,” kata Letnan.
Dalam pidatonya, Letnan menegaskan arah kepemimpinan daerah harus selaras dengan arahan Presiden Prabowo Subianto, yakni berorientasi pada kepentingan masyarakat.
Presiden menegaskan bahwa kepemimpinan daerah harus berorientasi pada pelayanan masyarakat, pemerataan pembangunan, serta penguatan ekonomi lokal. Presiden juga mengingatkan untuk selalu menjaga integritas, bekerja dengan penuh dedikasi, serta memastikan bahwa setiap kebijakan yang diambil benar-benar berdampak positif bagi masyarakat.
“Inilah harapan kita di Padangsidimpuan untuk memberikan pelayanan terbaik dalam pelaksanaan pemerintahan daerah,” tegasnya.
Rapat paripurna tersebut dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Padangsidimpuan Sri Fitrah Munaroh Nasution, didampingi Wakil Ketua Hj. Taty Aryani Tambunan dan H. Rusydi Nasution.
Reporter: Sir