Siabu, StartNews – Kapolres Mandailing Natal (Madina) AKBP Horas Tua Sillahi mengecek pos pengamanan dan pos pelayanan menjelang Hari Raya Natal 2020 dan Tahun Baru 2022 (Nataru) di Siabu, Sabtu (4/12/2021).
Dalam pengecekan itu, Horas Tua didampingi Kabag Ops. Kompol Toni Irwansyah, Kabag REN AKP Manson Nainggolan, Kasat Lantas AKP Syamsul Arifin Batubara, dan Kabaglog AKP Indra Sakti.
Horas mengatakan pengecekan pos pengamanan dan pelayanan itu sebagai bentuk kesiap-siagaan Polres Madinda menjelang Natal dan Tahun Baru.
“Pengecekan ini kita lakukan sebagi kesiapan kita menjelang Natal dan Tahun Baru. Hari ini kita lakukan cek pos di Siabu sebagai pintu masuk pemudik yang masuk ke wilayah hukum Polres Madina. Nantinya kita akan memberikan edukasi dan pemahaman agar masyarakat lebih peduli terhadap kesehatan, terlebih masih dalam situasi pandemi Covid-19,” tutur Horas.
Sehari sebelumnya, Horas Tua juga berkunjung sekaligus memberikan santunan kepada Pendeta Gereja HKBP Desa Sibaruang, Kecamatan Siabu. Dalam kunjungan ini, Horas didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Madina Deasy Fatima.
Selain menyambut Natal dan Tahun Baru, Kapolres dan rombongan berkunjung untuk meningkatkan rasa toleransi antar-umat beragama di Kabupaten Madina.
“Selain menyambut Natal dan Tahun Baru, Polres Mandailing Natal ingin membangun serta menjunjung tinggi rasa Bhineka Tunggal Ika, walau berbeda kita tetap satu. Kehadiran kami disini untuk menjaga Kamtibmas pada saat perayaan Natal dan Tahun Baru,” tutur Horas.
Reporter: Saparuddin Siregar