Kotanopan, StartNews – Pertandingan final Manja FC Pasar Kotanopan melawan Anduring FC Singengu pada Minggu, 4 Februari 2024, aka mangakhiri Turnamen NNB Cup 1 tahun 2023 di Lapangan Manja Kelurahan Pasar Kotanopan, Kabupaten Mandailing Natal (Madina).
Pertandingan kedua kesebelasan diprediksi berlangsung ketat. Kedua tim sama-sama kuat dan menang dalam babak semifinal. Pada babak semifinal sebelumnya, Manja FC berhasil mengalahkan Halilintar dengan skor 4-3. Sedangkan Anduring mengalahkan Armada dengan skor 1-0.
Rencananya partai final sepakbola ini disaksikan Wakil Bupati Madina Atika Azmi Utammi Nasution dan unsur Forkopincam Kotanopan.
Sebelum pertandingan final, juga akan digelar hiburan dari NNB Lingkungan 1 Kelurahan Pasar Kotanopan dan dari Anduring. Pertandingan final dimulai pukul 16.00 WIB.
Ketua Panitia Turnamen NNB Cup 1 Lingkungan 1 Kelurahan Pasar Kotanopan Oji Ismail mengimbau penonton, official, dan pelatih sama-sama menjaga keamanan dan ketertiban. “Mari sama-sama menjaga ketertiban dan mengutamakan sportivitas dalam bermain,” katanya.
Dia juga berharap kepada kedua tim yang akan melakoni pertandingan babak final agar tetap menjaga fair play atau sportivitas menjunjung tinggi semangat persaudaraan sesama tim atau pemain.
“Tujuan Turnamen NNB Cup 1, selain mencari bibit pemain masa depan, juga memasyarakatkan sepakbola di Kotanopan khususnya dan Mandailing Natal umumnya,” kata Oji Ismail.
Reporter: Lokot Husda Lubis