
Panyabungan, StArtNews-Kantor Kementrian Agama Kabupaten Mandailing Natal (Madina) bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Madina launching Program Salat Subuh Berjamaah yang bertempat di Masjid Agung Nur Ala Nur Panyabungan.
Gerakan salat Subuh berjamaah ini dimulai pada hari ini, Jumat 10 Januari 2020.
Launching gerakan ini dihadiri Plt. Kakan Kemanag; Drs Zainal Arifin M.M, Bupati Mandailing Natal diwakili Sekda, Muhammad Gozali Pulungan bersama Forkopimda lainnya.
Zainal Arifin mengatakan gerakan salat Subuh berjamaah ini sebagai bentuk tanggung jawab dalam menciptakan Mandailing Natal yang sejahtera.
“Selain kewajiban, salat Subuh berjamaah adalah kebutuhan supaya hati kita tenang dalam kehidupan sehari-sehari dan agar terciptanya Madina yang Madani Negeri Beradat Taat Beribadat,” ujaranya ketika dihubungi Jumat (10/01/20).
Ia menambahkan salat Subuh berjamaah adalah sarana untuk menghindari kekejian dan kemungkaran agar daerah ini dijauhkan dari musibah atau bencana.
“Kemudian kegiatan salat Subuh berjamaah ini bertujuan untuk menjemput berkah karena apabila penduduk suatu negeri beriman dan bertaqwa, maka Allah akan turunkan berkah dari langit dan bumi sekalian untuk menjalin silaturrahmi dalam mencapai persatuan dan kesatuan umat di Kabupaten Mandailing Natal,” katanya.
Setelah melakukan shalat subuh berjamaah Kemenag Mandailing Natal akan mengisi ceramah yang penceramahnya akan ditunjuk oleh Kemenag Mandailing Natal.
Reporter: Hasmar Lubis
Editor: Hanapi Lubis