Padangsidimpuan, StartNews – Pemerintah Kota Padangsidimpuan menyalurkan 55 ton bantuan pangan beras kepada 5.549 keluarga penerima manfaat (KPM) di Kecamatan Padangsidimpuan Selatan, Kecamatan Padangsidimpuan Batunadua, dan Kecamatan Padangsidimpuan Angkola Julu. Penyaluran bantuan beras ini dipusatkan di Bekas Eks Primagama Kota Padangsidimpuan, Rabu (22/11/ 2023).
Penyaluran beras itu merupakan bantuan tahap kedua untuk November 2023 dan mencakup penerima bantuan yang belum menerima pada September dan Oktober 2023. Rinciannya, 2.802 KPM di Kecamatan Padangsidimpuan Selatan, 1.895 KPM di Kecamatan Padangsidimpuan Batunadua, dan 852 KPM di Kecamatan Padangsidimpuan Angkola Julu.
Executive Manager PT Pos Indonesia Padangsidimpuan Hamdan Suseno menjelaskan, bantuan pangan beras di wilayah Kota Padangsidimpuan merupakan program dari Badan Pangan Nasional yang disalurkan melalui PT Pos Indonesia Cabang Padangsidimpuan kepada KPM di seluruh kecamatan di Kota Padangsidimpuan.
“Menurut data yang kami terima pada pagi hari ini sudah lebih dari 50 persen bantuan tersalurkan di Kota Padangsidimpuan,” kata Hamdani.
Pj. Wali Kota Padangsidimpuan Letnan Dalimunthe menyatakan program bantuan cadangan pangan beras merupakan langkah konkrit pemerintah hadir di tengah-tengah masyarakat yang menghadapi kesulitan ekonomi.
“Saya berharap bantuan ini dapat meringankan beban saudara-saudara dalam menghadapi situasi ekonomi yang tidak mudah saat ini,” ungkapnya.
Ponikin, warga yang menerima bantuan, mengucapkan terima kasih kepada pemerintah atas bantuan beras sebanyak 10 kilogram yang dia terima.
“Bantuan ini bermanfaat bagi kami. Semoga bantuan yang diberikan pemerintah ini berkelanjutan untuk masyarakat Kota Padangsidimpuan,” katanya.
Reporter: Sir