• Media Kit
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
Minggu, Oktober 19, 2025
  • Login
Start News
  • Home
  • Newsline
  • Madina
  • Sumut
  • Nasional
  • Kabar Desa
  • Figur
  • Hiburan
  • Start TV
  • Start FM
No Result
View All Result
  • Home
  • Newsline
  • Madina
  • Sumut
  • Nasional
  • Kabar Desa
  • Figur
  • Hiburan
  • Start TV
  • Start FM
No Result
View All Result
No Result
View All Result

Wabup Madina Cek Penyebab 2.885 Hektare Sawah Terancam Gagal Tanam

by Redaksi
Rabu, 9 Juli 2025
0 0
0
Wabup Madina Cek Penyebab 2.885 Hektare Sawah Terancam Gagal Tanam

FOTO: DISKOMINFO MADINA.

Nagajuang, StartNews Wakil Bupati Mandailing Natal (Madina) Atika Azmi Utammi Nasution mengecek penyebab ribuan hektare sawah gagal tanam di Kecamatan Hutabargot, Kecamatan Panyabungan Utara, dan Kecamatan Nagajuang, Selasa (8/7/2025).

Atika turun ke lokasi bersama Asisten Perekonomian dan Pembangunan Ahmad Meinul Lubis, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Taufik Zulhandra Ritonga, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Ir. Elpi Yanti Harahap, dan Kepala Bidang Tanaman Pangan pada Dinas Pertanian Juli Hidayah.

Rombongan memulai pengecekan irigasi di Kecamatan Hutabargot dengan didampingi Camat Setyaning Srimaryani. Di lokasi ini, ditemukan beberapa titik irigasi yang tersumbat. Hal ini ditengarai menjadi penyebab ribuan hektare sawah tak terairi dengan baik.

Kemudian rombongan mengecek hamparan sawah di Kecamatan Panyabungan Utara didampingi Camat Adi Melferi dan diakhiri dengan meninjau sawah terdampak di Kecamatan Nagajuang bersama Camat Rahmad Rizky Ramadhan Pulungan.

Atika mengatakan Pemkab Madina menerima keluhan masyarakat tentang kekeringan yang memengaruhi lahan-lahan pertanian. “Kami cek dan memang sudah menemukan masalahnya. Ada yang kewenangan Pemkab, ada yang bukan kewenangan Pemkab, dalam hal ini BWS,” katanya.

Atika menjelaskan, untuk permasalahan yang merupakan wewenang Pemkab Madina dalam waktu dekat akan ditindaklanjuti. “Yang bukan kewenangan Pemkab, kami akan koordinasi. Kami tidak ingin ada musim tanam yang gagal,” ujarnya.

Atika mengungkapkan sekitar 2.885 hektare sawah di tiga kecamatan itu terdampak akibat tidak adanya air mengalir dari irigasi. Dalam kondisi ini, kata dia, estimasi 28.850 ton produktivitas padi dalam dua kali tanam per tahun terancam.

“Ada jaringan air yang tersumbat dan ini segera akan diperbaiki. Di Panyabungan Utara dan Nagajuang, permasalahannya merupakan irigasi yang kewenangannya di BWS dan insya Allah, Agustus mulai bekerja,” ungkapnya.

Atika menerangkan, peninjauan itu akan disampaikan kepada BWS beserta laporan dari masyarakat serta kelompok tani dengan harapan bisa mendesak atau mempercepat perbaikan jaringan irigasi.

Reporter: Rls

Tags: Gagal TanamPenyebabSawahWabup Madina
ShareTweet
Next Post
Ini Capaian Program Pembangunan 100 Hari Kerja Pemerintahan Saipullah-Atika

Ini Capaian Program Pembangunan 100 Hari Kerja Pemerintahan Saipullah-Atika

Discussion about this post

Recommended

Anggaran DD Tak Transparan, Musdes Gunung Tua Jae Ricuh

Anggaran DD Tak Transparan, Musdes Gunung Tua Jae Ricuh

6 tahun ago
Tuan Naborkat Doakan Gus AMI Terpilih Jadi Presiden RI

Tuan Naborkat Doakan Gus AMI Terpilih Jadi Presiden RI

4 tahun ago

Popular News

  • 19 Pejabat Pemkab Madina Ikut Uji Kompetensi dan Evaluasi Kinerja, Ini Daftar Namanya

    19 Pejabat Pemkab Madina Ikut Uji Kompetensi dan Evaluasi Kinerja, Ini Daftar Namanya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Sertijab Berlangsung Senyap, Bupati Ganti Plt. Kadis PUPR Madina

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Bupati Madina Berharap Uji Kompetensi Lahirkan Pejabat Cerdas dan Visioner

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • PN Madina Kabulkan Eksekusi Pengosongan Rumah di Desa Mompang Julu

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Bupati Madina Tepis Isu Mutasi dan Eksistensi ‘Tim Bayangan’ yang Bergerilya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Contact
  • Home
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi

© 2025

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

error: Copyright Start News Group
No Result
View All Result
  • Home
  • Madina
  • Sumut
  • Newsline
  • Nasional
  • Newsline
  • Kabar Desa
  • Opini
  • Figur
  • Komunitas

© 2025