Panyabungan, StartNews Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) telah mengeluarkan rekomendasi calon pimpinan Baznas Kabupaten Mandailing Natal (Madina) periode 2023-2028 sesuai Surat Nomor R/3719/BPR1-BKHL/KETUA/KD.02.05/X 2023.
Surat tersebut ditujukan kepada Bupati Madina HM Jakfar Sukahairi Nasution untuk mempertimbangkan dan mengangkat pimpinan Baznas Madina.
Ketua Panitia Seleksi Pimpinan Baznas Madina Alamulhaq Daulay, didampingi Kabag Kesra Bahruddin Juliadi, menyebutkan pimpinan Baznas Madina telah malakukan tahapan seleksi secara virtual kepada 10 calon pimpinan yang mengikuti seleksi.
“Usai tahapan seleksi dilaksanakan, sudah dikeluarkan nama lima calon pimpinan yang direkomendasikan kepada Pemda Madina,” kata Alamulhaq, Sabtu (14/10/2023).
Dengan surat tersebut, kata dia, tahapan selanjutnya Bupati Madina akan mengangkat pimpinan Baznas Madina periode 2023-2028 berdasarkan Surat Keputusan (SK) Bupati.
“Paling lambat 20 hari kerja terhitung sejak surat pertimbangan pengangkatan pimpinan Baznas disampaikan kepada Bupati Madina. Penetapan ketua dan wakil ketua Baznas berdasarkan hasil keputusan rapat pleno pimpinan dalam SK Bupati,” ujarnya.
Berikut nama lima calon pimpinan Baznas Madina periode 2023-2028.
- Amir Mahmud.
- Drs. Mhd Syafei Lubis, M.Si.
- Akhir Mada, S.Pdi, M.Pd.
- Tan Huzein, M.Pd.
- Faizal, S.Sos.
Reporter: Fadli Mustafid





Discussion about this post